Kementerian Pariwisata Gandeng Ridiss Bikerzz Gelar Touring Wisata

JAKARTA (DP) – Menyadari akan eksotisme Indonesia yang tak kalah menarik dari negara lain. Ridiss Bikerzz akan bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata untuk mengekploitasi keindahan alam Indonesia.

Kerjasama antara Ridiss Bikerzz dan Kementerian Pariwisata berupa sebuah kegiatan touring, yang bertajuk wonderfull Indonesia, dan direncanakan akan berlangsung tahun depan.

“Sebenarnya renacana ini sudah lama kami ajukan dan belum mendapatkan tanggapan, tapi pekan lalu saya kaget ternyata surat elektronik yang saya kirimkan kepada kementerian pariwisata mendapat sambutan baik, bahkan kami disuruh segera membuat proposal kegiatan dan agendanya,” ujar Dimas, salah satu perwakilan dari Ridiss Bikerzz, saat berkunjung ke redaksi dapurpacu.com, Selasa (24/11).

Dimas, menuturkan, kegaiatan yang akan digelar nantinya bakal dilakukan dalam 3 etape selama 2016. Dalam setiap etapenya, para bikers yang ikut bakal mengeksplorasi keindahan alam Indonesia dan menunjukan kepada dunia, kalau Indonesia selain sebagai destinasi wisata, juga bisa menjadi wahana berpetualang mengendarai roda dua.

“Rencananya kami akan undang bikers luar negeri untuk ikut acara ini, kami dan kementerian pariwisata ingin menunjukan kepada bikers dunia, kalau Indonesia juga bisa dijadikan sebagai destinasi touring yang nyaman,” tambah Dimas.

Direncanakan, kegiatan touring wonderfull Indonesia bakal menjelajahi wilayah Sumatera, Nusa Tenggara, Bali, dan Sulawesi.[dp/Ric]

0 Response to "Kementerian Pariwisata Gandeng Ridiss Bikerzz Gelar Touring Wisata"

Post a Comment